Pengumuman Pengelolaan Layanan Kantin/Kios Di Lingkungan Institut Teknologi Bandung

Pengumuman Pengelolaan Layanan Kantin/Kios Di Lingkungan Institut Teknologi Bandung

Pengumuman Pengelolaan Layanan Kantin/Kios Di Lingkungan Institut Teknologi Bandung

Nomor : 4668/1T1.B05.2/TU.09/2022

Dalam rangka peningkatan layanan kantin/kios yang berkualitas, higienis, dan terjangkau diiringi dengan peningkatan tata kelola fasilitas yang transparan dan akuntabel, maka Direktorat Sarana dan Prasarana mengatur pengelolaan kerjasama layanan kantin/kios dengan membagi klaster besar pengelolaan. Tiap klaster besar pengelolaan tersebut diselenggarakan oleh mitra kerjasama ITB berbentuk badan hukum/yayasan/koperasi yang memiliki legalitas, kapasitas untuk pengelolaan kantin/kios kampus, pemenuhan syarat-syarat yang tertuang dalam perjanjian serta pemenuhan syarat akuntansi dan keuangan ITB. Mitra kerjasama layanan kantin ITB diharapkan dapat melakukan integrasi dan pembinaan terhadap tenant perorangan atau usaha kecil/menengah dalam klaster yang dikelolanya.

Dengan demikian, ITB tidak melakukan kontrak layanan kantin/kios dengan perseorangan. Apabila masih ada kontrak layanan kantin perseorangan yang tertunda akibat pandemi pada Tahun 2020-2021, maka ITB akan memberlakukan masa transisi pengelolaan. Detil informasi selanjutnya dapat dipantau secara berkala pengumuman lelang klaster pengelolaan kantin/kios pada website Direktorat Sarana dan Prasarana.

Demikian pengumuman ini kami sampaikan. Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami sampaikan terima kasih.

Sumber
4668 Pengumuman Pengelolaan Layanan KantinKios ITB Ganesa Thn 2022.pdf

No Comments

Post a Comment

Your email address will not be published.